Menginstal Node.js melalui manajer paket

Paket-paket di halaman ini dijaga dan didukung oleh para pemberi paket mereka masing-masing, bukan tim inti Node.js. Harap laporkan setiap masalah yang Anda temui kepada pemelihara paket. Jika masalah Anda ternyata adalah bug dalam Node.js itu sendiri, pemelihara akan melaporkan masalah tersebut ke hulu.

Alpine Linux

Paket Node.js LTS dan npm tersedia di Repository Utama.

apk add nodejs npm

Node.js Current dapat diinstal dari Repository Komunitas.

apk add nodejs-current

Android

Dukungan Android masih eksperimental di Node.js, jadi biner pra-kompilasi belum disediakan oleh pengembang Node.js.

Namun, ada beberapa solusi pihak ketiga. Misalnya, komunitas Termux menyediakan emulator terminal dan lingkungan Linux untuk Android, serta pengelola paket sendiri dan koleksi ekstensif dari banyak aplikasi pra-kompilasi. Perintah ini di aplikasi Termux akan menginstal versi Node.js terakhir yang tersedia:

pkg install nodejs

Saat ini, biner Termux Node.js terhubung dengan system-icu (bergantung pada paket libicu).

Arch Linux

Paket Node.js dan npm tersedia di Repository Komunitas.

pacman -S nodejs npm

CentOS, Fedora dan Red Hat Enterprise Linux

Node.js tersedia sebagai modul yang disebut nodejs di CentOS/RHEL 8 dan Fedora.

dnf module install nodejs:<stream>

di mana <stream> sesuai dengan versi utama dari Node.js. Untuk melihat daftar stream yang tersedia:

dnf module list nodejs

Misalnya, untuk menginstal Node.js 18:

dnf module install nodejs:18/common

Alternatif

Sumber-sumber ini menyediakan paket yang kompatibel dengan CentOS, Fedora, dan RHEL.

Distribusi Linux berbasis Debian dan Ubuntu

Distribusi biner Node.js tersedia dari NodeSource.

Alternatif

Paket yang kompatibel dengan distribusi Linux berbasis Debian dan Ubuntu tersedia melalui Node.js snaps.

Exherbo Linux

Paket Node.js dan npm tersedia di arbor repository.

cave resolve -x node

fnm

Manajer versi Node.js yang cepat dan sederhana yang dibangun di Rust digunakan untuk mengelola beberapa versi Node.js yang dirilis. Ini memungkinkan Anda untuk melakukan operasi seperti menginstal, mencopot, beralih versi Node secara otomatis berdasarkan direktori saat ini, dll. Untuk menginstal fnm, gunakan script instalasi ini.

fnm mendukung lintas platform (macOS, Windows, Linux) & semua shell populer (Bash, Zsh, Fish, PowerShell, Windows Command Line Prompt). fnm dibangun dengan kecepatan dalam pikiran dan dukungan kompatibilitas untuk file .node-version dan .nvmrc.

FreeBSD

Rilis terbaru Node.js tersedia melalui port www/node.

Instal paket biner melalui pkg:

pkg install node

Atau kompilasi sendiri menggunakan ports:

cd /usr/ports/www/node && make install

Gentoo

Node.js tersedia di portage tree.

emerge nodejs

IBM i

Versi LTS dari Node.js tersedia dari IBM, dan tersedia melalui pengelola paket 'yum'. Nama paketnya adalah nodejs diikuti oleh nomor versi utama (misalnya, nodejs18, nodejs20, dll.)

Untuk menginstal Node.js 20.x dari baris perintah, jalankan yang berikut ini sebagai pengguna dengan otoritas khusus *ALLOBJ:

yum install nodejs20

Node.js juga dapat diinstal dengan produk IBM i Access Client Solutions. Lihat dokumen dukungan ini untuk detail lebih lanjut

macOS

Unduh Penginstal macOS langsung dari situs web nodejs.org.

Jika Anda ingin mengunduh paket dengan bash:

curl "https://nodejs.org/dist/latest/$(curl -s https://nodejs.org/dist/latest/ | grep "pkg" | cut -d'"' -f 2)" -o "$HOME/Downloads/node-latest.pkg" && sudo installer -store -pkg "$HOME/Downloads/node-latest.pkg" -target "/"

Alternatif

Menggunakan Homebrew:

brew install node

Menggunakan MacPorts:

port install nodejs<major version>

# Example
port install nodejs7

Menggunakan pkgsrc:

Instal paket biner:

pkgin -y install nodejs

Atau buat secara manual dari pkgsrc:

cd pkgsrc/lang/nodejs && bmake install

n

n adalah manajer versi Node.js yang mudah digunakan untuk Mac dan Linux. Tentukan versi target untuk menginstal menggunakan sintaks yang kaya, atau pilih dari menu versi yang diunduh sebelumnya. Versi diinstal di seluruh sistem atau di seluruh pengguna, dan untuk lebih banyak lagi penggunaan yang ditargetkan, Anda dapat menjalankan versi langsung dari unduhan yang di-cache.

Lihat Beranda untuk metode cara penginstalan (boostrap, npm, Homebrew, pihak ketiga), dan semua detail penggunaan.

Jika Anda sudah memiliki npm maka menginstal n dan kemudian versi LTS node terbaru sesederhana ini:

npm install -g n
n lts

NetBSD

Node.js tersedia di tree pkgsrc:

cd /usr/pkgsrc/lang/nodejs && make install

Atau instal paket biner (jika tersedia untuk platform Anda) menggunakan pkgin:

pkgin -y install nodejs

Nodenv

nodenv adalah manajer versi node yang ringan, mirip dengan nvm. Ini sederhana dan dapat diprediksi. Ekosistem plugin yang kaya memungkinkan Anda menyesuaikannya sesuai kebutuhan Anda. Gunakan nodenv untuk memilih versi Node untuk aplikasi Anda dan menjamin bahwa lingkungan pengembangan Anda cocok dengan produksi.

Petunjuk instalasi Nodenv dikelola di halaman Github-nya. Silakan kunjungi halaman tersebut untuk memastikan Anda mengikuti versi terbaru dari langkah-langkah instalasi.

nvm

Node Version Manager adalah skrip bash yang digunakan untuk mengelola beberapa versi Node.js yang dirilis. Ini memungkinkan Anda untuk melakukan operasi seperti menginstal, mencopot, beralih versi, dll. Untuk menginstal nvm, gunakan skrip instalsi.

Di sistem Unix / OS X, Node.js yang dibangun dari sumber dapat diinstal menggunakan nvm dengan menginstalasi ke lokasi yang diharapkan nvm:

env VERSION=`python tools/getnodeversion.py` make install DESTDIR=`nvm_version_path v$VERSION` PREFIX=""

Setelah ini, Anda dapat menggunakan nvm untuk beralih antara versi yang dirilis dan versi yang dibangun dari sumber. Misalnya, jika versi Node.js adalah v8.0.0-pre:

nvm use 8

Setelah perilisan resmi keluar, Anda akan menghapus versi yang dibuat dari sumber:

nvm uninstall 8

nvs

Windows

Manajer versi nvs bersifat lintas platform dan dapat digunakan pada sistem Windows, macOS, dan seperti Unix

Untuk menginstal nvs di Windows, kunjungi halaman release ini dan unduh file instalator MSI dari rilis terbaru.

Anda juga dapat menggunakan chocolatey untuk menginstalnya:

choco install nvs

macOS,UnixLike

Anda dapat menemukan dokumentasi mengenai langkah-langkah instalasi nvs di sistem macOS/Unix-like di sini

Penggunaan

Setelah ini, Anda dapat menggunakan nvs untuk beralih di antara versi node yang berbeda.

Untuk menambahkan versi terbaru node:

nvs add latest

Atau pun bash untuk menambahkan node versi LTS terbaru:

nvs add lts

Kemudian jalankan perintah nvs use untuk menambahkan versi node ke PATH shell saat ini:

$ nvs use lts
PATH -= %LOCALAPPDATA%\nvs\default
PATH += %LOCALAPPDATA%\nvs\node\14.17.0\x64

Kemudian jalankan perintah nvs use untuk menambahkan versi node ke PATH shell saat ini:

nvs link lts

OpenBSD

Node.js tersedia melalui sistem ports.

/usr/ports/lang/node

Menggunakan pkg_add di OpenBSD:

pkg_add node

openSUSE and SLE

Node.js is available in the main repositories under the following packages:

  • openSUSE Leap 15.2: nodejs10, nodejs12, nodejs14
  • openSUSE Tumbleweed: nodejs20
    • SUSE Linux Enterprise Server (SLES) 12: nodejs10, nodejs12, dan nodejs14 (Modul "Web and Scripting Module" harus diaktifkan.)
  • SUSE Linux Enterprise Server (SLES) 15 SP2: nodejs10, nodejs12, dan nodejs14 (Modul "Web and Scripting Module" harus diaktifkan.)

Sebagai contoh, untuk menginstal Node.js 14.x pada openSUSE Leap 15.2, jalankan perintah berikut sebagai root:

zypper install nodejs14

Versi utama Node yang berbeda dapat diinstal dan digunakan secara bersamaan.

SmartOS dan illumos

Gambar SmartOS dilengkapi dengan pkgsrc yang telah diinstal. Pada distribusi illumos lainnya, pertama-tama instal pkgsrc, kemudian Anda dapat menginstal paket biner seperti biasa:

pkgin -y install nodejs

Atau bangun secara manual dari pkgsrc:

cd pkgsrc/lang/nodejs && bmake install

Snap

Node.js snaps tersedia sebagai node di Snap store.

Solus

Solus menyediakan Node.js di repositori utamanya.

sudo eopkg install nodejs

vfox

Manajer versi yang lintas-platform (Windows, macOS, Linux) dan dapat diperluas.

Ini memungkinkan Anda untuk versi yang berbeda untuk proyek yang berbeda, versi yang berbeda untuk shell yang berbeda, dan beralih otomatis antar versi Node berdasarkan direktori saat ini, dll.

Dukung semua shell populer (Bash, Zsh, Fish, PowerShell, Clink, Cmder).

Lihat Panduan Memulai Cepat untuk menggunakan vfox dengan cepat, dan semua detail penggunaannya.

Void Linux

Void Linux mengirimkan Node.js stabil di repositori utama.

xbps-install -Sy nodejs

Windows

Unduh Pemasang Windows langsung dari situs web nodejs.org.

Windows

Unduh Pemasang Windows langsung dari situs web nodejs.org.

winget install OpenJS.NodeJS
# or for LTS
winget install OpenJS.NodeJS.LTS

Menggunakan Winget:

Menggunakan Chocolatey:

cinst nodejs
# or for full install with npm
cinst nodejs.install

Menggunakan Scoop:

scoop install nodejs
# or for LTS
scoop install nodejs-lts

z/OS

IBM® SDK untuk Node.js - z/OS® tersedia dalam dua format instalasi, SMP/E dan PAX. Pilih format instalasi yang sesuai untuk Anda: